samedi 22 mai 2010

The Legend of Mang Kok Dynasty EXTENDED

Ini dia pertunjukan terhebat abad ini, 'The Legend of Mang Kok Dynasty EXTENDED'

Gimana engga EXTENDED? Ceritanya lebih mantap dan Pemainya penuh BINTANG

MANG KOK'S Family

Acara ini sebenarnya merupakan penampilan dari anak-anak kabaret yang membatalkan tampil pada acara fakultas, namun dengan bantuan berbagai pihak akhirnya kami bisa membuat pagelaran tunggal, pada tanggal 20 Mei 2010 di Blue Stage, Fakultas Sastra Unpad. Untuk MC pun special di pandu oleh Editha dan Efsa yang tergabung dalam JHCC (Jakarta Hidung Ceper Club) hahaha...
Si Editha malah bawa-bawa nama Heels Phobia segala? ah, aya-aya wae lah! setelah pembukan melalui dua orang MC yang berkostum ceria itu, akhirnya pementasan dimulai setelah Adzan Dzhur.
MCnya dikirim langsung dari KOREA

Seperti yang udah-udah, unsur dangdut selalu melengkapi cerita kabaret dan inilah hasilnya tapi, karena lagunya Judi dari Bang Haji Rhoma Irama, yah..semua pemain bergoyang semualah.

goyang terus mang !!!

Lalu masuklah ke inti cerita dari The Legend of Mang Kok Dynasty dimana Shendy sebagai raja Mang Kok diracuni oleh gue anak kedua Pangeran Tong Sampah lalu gue menuduh Galuh Pangeran Sendok yang membunuh Raja, tapi anak gue, Endhita Putri Cheek Yen minggat dan lebih memilih galuh, lalu gue-pun menjadi raja. *red dialog update status itu sebenarnya engga ada pas latihan.

Berkelahi memperebutkan WARISAN KERAJAAN

Setelah kepergian pangeran Sendok dan Putri Cheek Yen, Kerajaan Mang Kok diambil oleh Raja baru yaitu, pangeran Tong Sampah, setelah 20 tahun memimpin, mulailah terjadi pemberontakan yang dipimpin oleh pangeran Sendok dengan 2 murid kesayangannya Twin Brother yang diperankan oleh Richie dan Ijul

ini bagian yang paling gue suka.. hahaha...

Lalu pusaka kerajaan yang menjadi polemik kedua pangerang dari kerajaan Mang Kok itu ternyata dibawa oleh Putri Cheek Yen, dan Pangeran Sendok menyuruh Twin Brother untuk mengambil pusaka tersebut karena dia sudah memberi tahu Putri Cheek Yen bahwa dia akan menugaskan 2 murid kesayangannya untuk mengambil pusaka tersebut namun, kali ini Algojo kerajaan yang diperankan oleh Apri telah mengetahui rencana tersebut, lalu pertempuran maha dashyat tidak dapat di pungkiri.


Lincah banget ini artis Bollywood, sampai mic ada yang ditendang sama dia

Lagi-lagi gue dipasangkan dengan orang yang satu ini.

Pertengkaran pun dimulai..

eng..ing..eng endingnya pasti ada yang begini??

Namun, pada akhir cerita dikisahkan Pangeran Sendok dan Raja Tong Sampah sama-sama terbunuh, dan salah seorang dari Twin Brother yang selamat menikahi Putri Cheek Yen dan memimpin kerajaan MANG KOK, hahaha...*tumben ending nya lurus!

Anang sama Syahrini putus sama yang satu ini

Tidak ketinggalan para Dosen Jurusan Sastra Perancis, menyempatkan Hadir untuk menonton Kabaret Les Enfants. Merci Beaucoup!


TERIMA KASIH BANYAK!!!

MAJU TERUS LES ENFANTS.

vendredi 21 mai 2010

The Legend of Mang Kok Dynasty EXTENDED


INILAH PENAMPILAN TERDAHSYAT TAHUN INI

Tidak disangka penampilan yang (di)batal(kan) tampil ini pun berhasil menarik anime masyarakat Fakultas Sastra UNPAD.


BRAVO LES ENFANTS!!!!

jeudi 20 mai 2010

Les Enfants

Yah, mungkin gue sedikit menyindir pecundang yang hanya bisa menghujat 'moving backward', "hei bung wadah ini tidaklah sekecil daun kelor? yang hanya punya masalah luar negeri aja? omong kosong loe!". and Here we are!

ini rentetan kekesalan yang menumpuk menjadi satu pada kami yang dibatalkan untuk tampil, dengan menambah waktu latihan disertai mengaransemen lagu yang telah ada.

ini dia bukti keseriusan kita,


2 pria tampan ini sangat menjiwai saat melakukan adegan menjijikan ini?

Ini orang malah ketagihan kalo mau di cium Richie

Dicerita ini Gue jadi bapaknya Si End-end, tapi terlihat jelas badan gue kalah gede sama doi.

Walaupun kiri kanannya udah pada kipas-kipas Galuh tetep aja duduknya masih GERAH!:p

Disela-sela latihan terdapat seonggol anak kampung yang cuma nonton doang,"beli tiket woy!"



mau tau dong, hasil latihannya gimana??
yah, sukses berat.. dan pasti bakal gue masukin lagi di halaman yang menjijikan ini.
so, bersabarlah kalian semua.

jeudi 13 mai 2010

Lampu Taman dan Heels Phobia

Hey, sekedar kasih info juga nih kepada loe semua pengunjung blog menjijikan ini,

pertunjukan Kabaret Les Enfants yang kemaren sempat batal karena panitia H2S kurang berkoordinasi dengan baik akan tetap tampil dengan pertunjukan yang lebih spektakuler!
pasalnya kitamain pada siang hari pukul 11.30, di Blue Stage fakultas Sastra, tanggal 20 mei nanti.

Oke, kembali ke rutinitas gue sebagai mahasiswa yang penuh warna-warni*uuueeeekkk!
Minggu ini mungkin telah terlawati dengan mulus walau ada juga yang buat gue kesel, karena band Heels Phobia bisa tampil di Event Hari-hari Sastra, ditambah lagi saat mau main adalagi masalah pribadi yang membuat gue jadi bad mood. ngelihat itu semua gue kesampingin aja setelah pertunjukan selesai,

Sejak pukul 4 sore Jatinangor telah diguyur hujan yang cukup deras, sehingga acara mengalami molor waktu dan sepi penonton maklum mayoritas semua tertarik pada acara Internasional yang mengundang LAMPU TAMAN di Senanyan tapi, berhuntung Heels Phobia yang harusnya main sebelum maghrib terpaksa main pada pukul 8 malam, ternyata Allah mengijabah doa kami!:)

dan langsung aja anak2 bawain lagi Story'bout Her, walaupun tanpa nanda, tapi kehadiran mexind sebagai additional player cukup mengimbangi musik yang kita mainkan, dan untuk pertama kalinya gue memainkan alat musik di atas panggung!:P hahaha...

nih Photo-photonya buat loe semua!


walau cuma main 4 kunci yang penting pede aje! *engga tahu kuncinya bener atau engga.

Di Import langsung dari Argentina nih!

masih mempermasalahkan efek dan harga baju yang ia gunakan!

perhatikan bagian bawahnya, doi lebih PD nyeker.

kenapa harus ada itu Helm Revo??

Terimakasih untuk para Heelers yang telah datang dan menonton kami di acara Hari-Hari Sastra 2010.

dimanche 9 mai 2010

The Legend of Mang Kok Dinasty

Ini judul kabaret dengan banyak Koreografi,
dan dialog yang penuh improvisasi.

senang sih, apa lagi mainnya di H2S?
ditambah banyak orang-orang yang 'Sakit Jiwa' yang ikutan judul ini,
ini dia sedikit bocoran pemainnya.

-Endhita sebagai Putri Chiyen
-Galuh sebagai Sendok
-Richie sebagai Twin Brother 1
-Shendy sebagai Narator
-Karina sebagai Prajurit 1
-Liki sebagai Raja Tong Sampah
-Apri sebagai Algojo
-Ijul sebagai Twin Brother 2
-Adri sebagai Prajurit 2
-Danu sebagai Pemberontak 1
-Sandy sebagai Pemberontak 2
-Oji sebagai Pemberontak 3

Special Appearance:
-Manda sebagai Prajurit 3
-Ibon sebagai Pemberontak 4
-Lidya sebagai Prajurit 4

ingin tahu dong gimana ceritanya?
makanya dateng langsung ke event Hari-Hari Sastra,
tanggal 10 Mei 2010, pukul 20.10 WIB

Datang dan Rasakan Sensasinya

jeudi 6 mai 2010

Ada apa di Jakarta

Heran juga sih, kok kayaknya ada yang aneh di Jakarta.

kayak ada yang ditutupi dari gue? gue sendiri engga tahu masalah yang ada itu apa?
ujuk-ujuk jadi ada aja yang misscom?
kalo gue mau jujur juga kehidupan gue disini juga monoton kok,
tapi emang pada dasarnya itu yang harus gue jalanin khan?

sekarang kalo mau diputar balik, kenapa setiap orang tidak fokus pada dunianya sendiri tanpa memberatkan dunia orang lain? yah, memang balik lagi kita Sebagai Mahkluk sosial harus bisa saling berhubungan satu sama lain.

tapi kok hubungannya sekarang jadi kurang sehat yah?
pasti ada sesuatu yang terjadi di Jakarta.
besok pun gue harus kembali ke Ibu kota,
as soon as possible.

dimanche 2 mai 2010

Bumbu itu banyak sekali rasanya.

Cukup lelah juga menjalani minggu belakangan ini,
semakin banyak saya menemukan karakter orang yang berbeda-beda?
lucu sih tapi, bisa juga menjadi suatu peringatan untuk saya memilih teman atau lawan?

Cukup Pintar kalian,
Cukup Berlindung kalian,
Masalah datang kalian hilang,
Penghargaan ada kalian pun yang datang dan menjadi pemenang.

Cukup menjadi pemberontak yang tidak mempunyai nyali bertindak,
menjadikan semua orang sebagai kamuflase dalam melaksanakan ambisimu.

Cermin itu berbicara namun tidak berkata-kata,
namun sifat cermin itu bisa saja kau ubah.
sungguh cerdik kau teman.

Jika membunuh adalah suatu yang mulia, kurasa orang yang patut ku bunuh adalah KAMU yang selalu bersembunyi dalam kemunafikkan.